Thursday, April 5, 2012

Inilah Ciri-ciri Orang yang Sulit Dapat Kekasih

Memiliki pacar itu bukan masalah nasib melainkan sebuah pilihan. Selama Anda tak mau berusaha, selama itulah Anda tak memiliki kekasih. Orang tak memiliki kekasih juga bisa disebakan dari tingkah laku dan sifatnya. Anda harus bisa mengenali ciri-ciri orang yang sulit mendapatkan kekasih. Ciri-ciri orang tersebut diantaranya adalah sebagai berikut, seperti dikutip dari ciricara.com: 

1. Kurang pergaulan (Kuper). Kuper, atau kurang pergaulan adalah ciri utama orang susah dapat pacar. Orang yang kuper cenderung lebih suka menyendiri dan tidak suka berkumpul dengan orang lain. Dia hanya kenal dengan orang yang itu-itu saja. Akibatnya dia akan susah dapat pacar.

 2. Terlalu pemilih. Seseorang yang mempunyai sifat terlalu pemilih juga biasanya menjadi orang yang susah dapat pacar. Dia cenderung memilih tipe pasangan tertentu dan biasanya jarang ada. Itulah sebabnya dia susah pacar.

 3. Kurang percaya diri. Rasa kurang percaya diri (PD) bisa menyebabkan seseorang vakum dalam dunia asmara. Susah dapat pacar adalah sesuatu yang biasa bagi orang-orang seperti ini. Bahkan bisa merembet ke dalam aspek kehidupan sosialnya.

 4. Terlalu sibuk dengan pekerjaan. Terlalu sibuk kerja, mengejar karir atau study sering kali menjadi penyebab seseorang susah dapat pacar. Dia hanya memfokuskan pikirannya pada pekerjaan, belajar dan karir. Dalam otaknya tidak pernah terpikirkan bagaimana caranya untuk mendapatkan pacar. 5. Terlalu pendiam dan pemalu. Sebagian orang, terutama cewek merasa bingung bagaimana cara menghadapi cowok pendiam apalagi pemalu. Meski pun ada sebagian orang yang kepincut dengan sosok pendiam dan cool. Tapi secara keseluruhan sosok cowok pendiam ini agak susah dapat pacar. 

6. Terlalu cuek dan tidak pengertian. Terlalu cuek dan tidak pengertian dengan kondisi di sekitarnya bisa membuat seseorang jadi susah dapat pacar. Kenapa? Karena tidak ada seseorang pun yang suka dicuekin. Jika ingin dapat pacar lebih baik cobalah untuk peduli dan pengertian terhadap kondisi disekitar. Siapa tahu ada orang yang kepincut saat kamu tersenyum saat di angkot.

 7. Sulit mengungkapkan cinta. Sebesar apapun cinta kamu kepada seseorang, tidak akan ada artinya jika kamu tidak berani mengungkapkannya. Karena ketika kamu memendam perasaan itu, maka dia tidak akan pernah tahu perasaan itu. Itulah sebebnya orang yang sulit mengungkapkan cinta sulit dapat pacar. Ngungkapin aja gak berani gimana mau dapat pacar?

 8. Menutup diri. Tidak akan ada orang yang mau masuk dalam kehidupan kamu jika kamu menutup diri kamu. Itulah sebabnya seseorang menjadi susah dapat pacar. Jika ingin dapat pacar maka bukalah pintu hatimu untuk orang lain terutama lawan jenis.

 9. Punya banyak kebiasaan buruk. Setiap orang tentu punya sisi buruk, sifat buruk atau kebiasaan buruk. Tapi, kalau terlalu banyak sisi negatifnya, tentu orang-orang akan berfikir ulang untuk menjalin hubungan dengan orang tersebut.

 10. Terlalu pandai. Terlalu pandai juga bisa membuat seseorang susah mendapatkan pacar. Kenapa? Kebanyakan orang takut atau malu jika dekat dengan orang pandai apalagi jika orang tersebut bukan termasuk orang pandai. Sifat perfeksionis pada orang pandai juga bisa menjadi penyebab dia susah dapat pacar.

Artikel Terkait

Inilah Ciri-ciri Orang yang Sulit Dapat Kekasih
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

Terima Kasih ! Anda sudah berkunjung. :)

Jangan lupa tinggalkan komentar Anda yang sopan. Anda juga boleh menyertakan link web/blog Anda dan saya akan berkunjung balik ke web/blog Anda..

Untuk Anda yang mem-follow blog ini, saya pasti akan follow back blog Anda

========================================================

Jika Anda ingin bertanya atau melaporkan masalah tentang blog ini, silahkan hubungi Admin. Terima kasih !! :)